Tips dan Cara Menghilangkan Kotoran Membandel Pada Lantai ---Kotoran yang membandel pada lantai merupakan salah satu masalah besar yang sering kita hadapi pada saat merawat rumah, jika dibiarkan maka kotoran tersebut jelas-jelas akan akan memberikan kesan jorok pada lantai tersebut. Namun kamu tidak perlu khawatir, karena Rumahebat punya cara tersendiri untuk mengatasi masalah kootoran membandel pada lantai, berikut salah satu Kumpulan Tips Perawatan Rumah dan Perabotan untuk kamu.
Lantai rumah terkena kotoran yang susah untuk dihilangkan alias membandel meski berkali-kali dipel dengan cairan pembersih lantai? Tidak perlu putus asa. Gunakan saja kompon yang bisa kamu dapatkan di toko bangunan atau toko cat. Kamu bisa mengoleskan kompon secukupnya saja pada bagian lantai yang terkena noda lalu gosok dengan kain lembut, lebih baik jika kamu memilih warna putih. Ulangi sampai mendapatkan hasil yang maksimal. Perlahan dan pasti lantai akan nampak bersih dan mengkilap, kotoran pun lenyap. Cara ini juga bisa kamu gunakan pada keramik atau porselen kamar mandi.
Demikianlah informasi mengenai Tips dan Cara Menghilangkan Kotoran Membandel Pada Lantai yang dapat Rumahebat sampaikan dalam kesempatan kali ini, semoga informasi ini bisa bermanfaat dan menjadi sumber inspirasi bagi kamu, selamat mencoba!